13 Mar, 2025
Kontribusi PT RPN pada Program Relawan Bakti BUMN Batch VII : Kuatkan Potensi Lingkungan dan Ekonomi Masyarakat Dusun Bayan
Dusun Bayan, 17 Februari 2025 – Program Relawan Bakti BUMN Batch VII yang diinisiasi oleh Kementerian BUMN berlangsung pada 17-19 Februari 2025 di 10 titik lokasi di seluruh Indonesia, termasuk Dusun Bayan, Lombok Utara. Program ini bertujuan untuk meningkatkan peran BUMN dalam pengembangan sosial melalui Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Dari 100 peserta yang terseleksi, Sdri. Rokhana Faizah dari PT Riset Perkebunan Nusantara (PT RPN) terpilih sebagai relawan di lokasi Lombok.
Program ini mengusung tema "Menjaga Warisan Budaya, Menguatkan Potensi Lingkungan dan Ekonomi Masyarakat" dengan subtema khusus untuk Desa Bayan, yakni "Pangadeg Bumi Bayan, Sengkerang Pangrajin Rasa" yang menekankan pada pemberdayaan desa melalui pengelolaan budaya dan potensi alam. Fokus kegiatan meliputi lingkungan, ekonomi, pendidikan, serta sosial dan kesehatan, dengan tujuan mendukung pencapaian SDGs dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah 3T.
Kegiatan ini diawali dengan penyambutan oleh Direktur Utama AirNav Indonesia, Avirianto Suratno kepada tim relawan di Bandara Lombok Praya, dalam sambutannya, menegaskan pentingnya sinergi antara BUMN, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menciptakan dampak positif yang berkelanjutan.
“Melalui Program Relawan Bakti BUMN ini, kami tidak hanya ingin memberikan bantuan sesaat, tetapi juga memberdayakan masyarakat Desa Bayan agar dapat berdiri di atas kaki sendiri. Ini sejalan dengan visi Asta Cita Presiden Prabowo yang mengutamakan ekonomi kerakyatan dan kemandirian bangsa, kami percaya bahwa dengan membangun potensi lokal, kita dapat menciptakan perubahan besar yang berkelanjutan.” ungkap Avirianto.
Setelah penyambutan kegiatan dilanjutkan dengan perjalanan menuju Bayan. Sebanyak 10 relawan yang berasal dari 10 entitas BUMN turut serta dalam program ini, diantaranya berasal dari PT Riset Perkebunan Nusantara, PT Pertamina EP, PT Pertamina Hulu Indonesia, PT Reska Multi Usaha KAI, PT MIND ID, PT Asuransi Jasa Indonesia, PT Dayamitra Telekomunikasi Indonesia Tbk, PT Jasamarga Tollroad Operator, PT PLN Nusantara Power dan PT Wijaya Karya Rekayasa Konstruksi.
Pada hari pertama, prosesi pembukaan berlangsung meriah dengan iringan Gendang Beleg dan penyambutan oleh pemangku adat di Rumah Adat Bayan. Tim relawan kemudian dibagi ke dalam kelompok untuk mengajar di SD 1 Bayan dan MTs Babul Mujahiddin, mengajarkan pengelolaan sampah, kesehatan gigi, anti-bullying, serta memberikan penyuluhan kepada orang tua mengenai dukungan terhadap cita-cita anak. Selain itu, dilakukan pembersihan dan renovasi fasilitas sekolah bersama siswa dan guru secara gotong royong.
Pada hari kedua, kegiatan berlanjut dengan belajar mengajar di SD 2 Bayan, revitalisasi Air Mandala, serta pelatihan digital marketing untuk UMKM lokal. Tim relawan juga mendampingi anak-anak di Pojok Baca, memberikan edukasi literasi serta workshop pemasaran digital bagi UMKM untuk memperluas jangkauan produk mereka. Selain itu, dilakukan penyuluhan pengelolaan makanan sehat dan konsultasi parenting bagi para orang tua, di bidang lingkungan, relawan turut serta dalam pembersihan kawasan Air Mandala, yang memiliki potensi sebagai destinasi wisata berbasis kearifan lokal.
Pada hari ketiga, tim RBB melaksanakan penanaman 200 pohon pucuk merah di Masjid Kuno Beleq, diikuti dengan olahraga bersama warga dan penanaman bibit padi di tanah adat. Tim juga menyelenggarakan pelatihan pengelolaan keuangan bagi UMKM, mengadakan workshop pembuatan buket bunga untuk remaja Bayan, serta menggali potensi pengembangan Desa Wisata Bayan sebagai gerbang pendakian Gunung Rinjani.
Acara ditutup dengan seremoni perpisahan di Balai Desa Bayan, yang menampilkan tarian khas Bayan, sambutan warga, serta pertunjukan drama dan tari dari tim RBB. Program ini tidak hanya memberikan manfaat bagi masyarakat tetapi juga menjadi pengalaman berharga bagi relawan dalam memahami dan berkontribusi terhadap pemberdayaan komunitas lokal.
---
Keterangan Lebih Lanjut
Divisi Produksi RIS
PT Riset Perkebunan Nusantara
Ponsel: 0811-1380-3523
Email: rpn@rpn.co.id