PT Riset Perkebunan Nusantara Gelar Rapat Koordinasi Tahunan: Perkuat Expert System & Strategi Pemasaran Yang Terintegrasi dan Efisien

PT Riset Perkebunan Nusantara Gelar Rapat Koordinasi Tahunan:  Perkuat Expert System & Strategi Pemasaran Yang Terintegrasi dan Efisien

13 Mar, 2025

PT Riset Perkebunan Nusantara Gelar Rapat Koordinasi Tahunan: Perkuat Expert System & Strategi Pemasaran Yang Terintegrasi dan Efisien

Malang, 12 Februari 2025 - PT Riset Perkebunan Nusantara (PT RPN) menyelenggarakan Rapat Koordinasi Tahunan pada pada 12 Februari 2025 di Golden Tulip Holland Resort, Batu, Malang, Jawa Timur. Mengusung tema “The Game Changer: Leveraging Expert System and Strategic Marketing”, rapat ini menjadi momentum strategis untuk mengevaluasi capaian kinerja serta merancang langkah-langkah inovatif dalam pengembangan riset dan pemasaran perkebunan.

Acara ini dihadiri oleh jajaran manajemen PT RPN, dan turut hadir Komisaris Utama, Serikat Pekerja Perkebunan (SPBun) RPN, serta Pengurus Ikatan Keluarga Besar Istri (IKBI) PT RPN.

Dengan mengusung tema The Game Changer, kita ingin memastikan bahwa PT RPN mampu beradaptasi dengan perkembangan industri serta memperkuat daya saing melalui expert system dan pemasaran strategis (strategic marketing),” ungkap Komisaris Utama PT RPN, Sjukrianto Yulia dalam sambutannya.

Direktur PT RPN juga menekankan pentingnya kolaborasi lintas unit dalam menerapkan inovasi dan mengoptimalkan hasil riset perkebunan. “Kami terus mendorong sinergi antara pusat penelitian dan unit bisnis untuk menciptakan solusi yang berdampak nyata bagi industri perkebunan nasional,” ungkapnya.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap dedikasi para peneliti, PT RPN juga memberikan penghargaan kepada tiga peneliti berprestasi, yaitu:

  • Iput Pradiko – Pusat Penelitian Kelapa Sawit

  • Ernayunita – Pusat Penelitian Kelapa Sawit

  • Indah Anita Sari – Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Indonesia

Pemberian penghargaan ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi serta mendorong pengembangan riset yang inovatif dan berdaya saing tinggi.

Sebagai penutup rangkaian acara, PT RPN mengukuhkan komitmen bersama yang ditandatangani oleh Direktur PT RPN, Senior Executive Vice President, Kepala Pusat Penelitian lingkup PT RPN, serta Kepala Divisi PT RPN. Komitmen ini menjadi simbol keseriusan perusahaan dalam menjalankan setiap tugas dan tanggung jawab secara profesional, serta mengoptimalkan pemanfaatan riset dan teknologi dalam mendukung keberlanjutan industri perkebunan..

 

---

Keterangan Lebih Lanjut

Divisi Sekretariat Perusahaan

PT Riset Perkebunan Nusantara

Ponsel: 0811-1380-3523

Email: rpn@rpn.co.id

Bagikan Artikel:

Previous Post Next Post

Berita Lainnya